Widget HTML Atas

Hore!! Rute Penerbangan Singapura-Tanjungpandan di Buka

Pariwisata Bangka Belitung memasuki babak baru, provinsi yang terkenal dengan penghasil timah terbesar di dunia ini perlahan namun pasti telah menjadi salah satu tujuan wisata dunia.

Penerbangan Singapura - Tanjungpanda (Belitung)


Antusiasme Palaku Usaha Industri Parawisata BABEL, Menyambut Rute Penerbangan Singapura-Tanjungpandan (Belitung)

Pulau Belitung yang semakin dikenal dan populer lewat film Laskar Pelangi semakin memantapkan kakinya untuk berada di jalur industri pariwisata, dan mulai meninggalkan industri pertambangan timahnya.

Apalagi kepastian tentang dibukanya rute penerbangan Sungapura-Belitung telah diterima para pelaku industri pariwisata Bangka Belitung.

Kepastian tersebut berdasarkan hasil Rapat Koordinasi Penerbangan Perdana Singapura-Tanjungpandan yang dipimpin langsung oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya di Kementerian Pariwisata RI, pada hari Senin 7 Agustus 2017 silam.

Para stakeholders accessibility, accomodation, dan attraction (3A) yang hadir dalam rakor tersebut, seperti Wakil Gubernur Bangka Belitung Abdul Fattah, Bupati Belitung Sahani Saleh, Ketua DPRD Belitung Taufik Rizani, Sekda Belitung Karyadi Sahminan, Kementerian Perhubungan, Angkasa Pura II, Perwakilan dari Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (Asita) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (ASITA) serta dari pihak maskapai yakni Sriwijaya Air.

Hasil Rapat Koordinasi yang dipimpin langsung Menteri Pariwisata tersebut, menyepakati bahwa penerbangan perdana oleh Maskapai Sriwijaya Air, dengan rute Singapura-Tanjungpandan (Belitung) akan dimulai awal Oktober 2017 nanti dengan jadwal penerbangan selama 2 kali dalam seminggu.

Untuk itu, Pemerintah Kabupaten Belitung mulai mempersiapkan sarana dan prasarana pendukung lainnya, mulai dari perluasan terminal keberangkatan dan kedatangan bandara, hotel, restoran hingga kesiapan masyarakat.

Pelaku industri pariwisata di Bangka Belitung juga sudah mulai ancang-ancang dalam menyambut rute penerbangan Singapura-Belitung ini.

Semua perhatian sekarang tertuju pada Bandara H AS, HANANDJOEDDIN Tanjungpandan Belitung, yang dijadwalkan akan mulai disinggahi penerbangan rute Sungapura-Tanjungpanda (Belitung) awal Oktober 2017 ini.

Koordinasi pelaku pariwisata yang tergabung dalam Dewan Perwakilan Daerah (DDP) Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI) Provinsi Bangka Belitung (BABEL) dengan 10 travel agen yang ada disingapura pun telah dilakukan untuk menarik wisatawan mancanegara ke Negeri Laskar Pelangi.

Kesepakatan yang telah tercapai antara Pelaku Pariwisata Bangka Belitung dengan travel agen Singapura, yakni mengenai harga trip secara include sebesar Rp2.700.000, sebagai bentuk promo awal dibukanya penerbangan rute Singapura-Tanjungpandan (Belitung) ini.

Kesepakatan ini termasuk dari Singpura-Belitung maupun Belitung-Singapura, seperti diungkapkan oleh Ketua DPD ASPPI Babel Agus Pahlevi.

Kerjasama antar travel agen singapura-bangka belitung tersebut, yang sudah disepakati untuk selanjutnya akan diarahkan untuk membentuk suatu konsorsium.

Yang nantinya, akan ada harga khusus buat promosi penerbangan perdana Singapura-Belitung, Belitung-Singapura.

Konsorsium ini rencananya akan melibatkan 10 agen travel di Singapura dan Belitung.

Konsorsium ini juga merupakan atas dorongan dari Kementerian Pariwisata dengan maksud agar terjadi suatu kerjasama dalam penentuan beberapa hal terkait mengenai Paket Wisata Singapura-Belitung dan Belitung-Singapura.

Jarak yang semakin dekat, akses yang semakin mudah, yang semakin murah, akan membuat semakin besar peluang untuk dikunjungi.

Menurut Menteri Pariwisata 'Arief Yahya', dalam industri Pariwisata, selain jarak, season (musim) juga merupakan faktor penting dalam pertumbuhan perkembangan industri pariwisata, dengan istilah low season and high season.

Dunia Informasi Wisata dan Kuliner - Dunia Asa, sebagai Blog Informasi Dunia Wisata, Wisata Kuliner, Resep Kuliner Nusantara, tips wisata, petualang, Backpacker, Wisata Indonesia, Wonderful Indonesia, Wonderful NKRI, tidak mau ketinggalan juga dalam menyambut babak baru industri pariwisata Bangka Belitung ini.

Secara berkala kami akan selalu menyajikan tentang tempat-tempat wisata favorit dan populer maupun tempat wisata baru sebagai panduan dan informasi bagi para pembaca Blog Dunia Asa ini.

Sebagai Blog Panduan dan Informasi Wisata yang berkedudukan di Bangka Belitung, tentu saja kami tidak ingin menyianyiakan kesempatan dalam memajukan industri parawisata provinsi kepulauan bangka belitung yang kami cintai ini.

Sebagai referensi awal dalam berlibur di Belitung, kami telah lama menyajikan artikel informasi wisata yang ada dibelitung, terutama dalam artikel Pulau Belitong, Dijamin Kamu Akan Rugi Jika Tidak Mengunjungi 6 Tempat Ini. Happy Traveling.
Deddy's
Deddy's Seorang abdi negara yang aktif menulis blog dikala libur
Follow me: @deddy

Posting Komentar untuk "Hore!! Rute Penerbangan Singapura-Tanjungpandan di Buka"